Digital

Apple tingkatkan fitur keyboard iPad

Apple tingkatkan fitur keyboard iPad


Jakarta (-) – Apple dikabarkan sedang menguji coba fitur baru untuk keyboard perangkat iPad, yang saat ini tidak memiliki tombol fungsi.

Melansir 9to5mac, ditemukan kode sistem operasi iPadOS 13.5.5 versi beta untuk pintasan, shortcut, mengganti kecerahan di layar iPad dan lampu latar untuk keyboard.

Baca juga: iPadOS, sistem operasi terbaru khusus iPad

Baca juga: Apple akan buat iPad lipat pada 2020

Keyboard fisik untuk perangkat iPad, seperti Magic Keyboard buatan Apple, pada umumnya berbentuk padat, menyesuaikan dengan ukuran iPad.

BACA JUGA :  Tamagotchi hadir di jam tangan pintar

Desan tersebut memiliki kekurangan yaitu tidak ada tombol fungsi, function keys, seperti di laptop atau keyboard komputer, untuk penyesuaian seperti mengatur kecerahan layar.

Untuk mengakses fitur-fitur yang ada di tombol fungsi, saat ini pengguna harus masuk ke Pengaturan (Settings) atau Pusat Kontrol (Control Center).

Sistem operasi terkini di iPad, iPadOS 13, sudah memiliki fungsi modifikasi, salah satunya mengganti tombol Caps Lock sebagai tombol Escape, yang juga tidak ada di keyboard.

BACA JUGA :  HA IPB Award 2022 Beri Penghargaan Pejabat KLHK kategori Birokrat Terbaik

Fitur function keys yang ada di iPadOS 13.5.5 versi beta belum bisa digunakan dan belum jelas apakah fitur akan masuk ke iPadOS 13.

Baca juga: Apple buat iPhone, iPad dan Macbook murah?

Baca juga: Apple hadirkan generasi terbaru iPad dengan harga lebih murah

Baca juga: Apple perbaiki bug keyboard eksternal di iOS 13

Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © – 2020



Sumber
Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 × 2 =

Trending

Ke Atas