Life Style

Mantan Gitaris Oasis Rampungkan Pengobatan Kanker Amandel 

Mantan Gitaris Oasis Rampungkan Pengobatan Kanker Amandel 


Mantan gitaris Oasis rampungkan 30 terapi.

TERDEPAN.id,JAKARTA — Mantan gitaris Oasis Paul “Bonehead” Arthurs mengumumkan bahwa ia telah menyelesaikan pengobatan kanker amandel yang dideritanya. Meski begitu dia masih belum bisa melakukan aktivitas dengan normal karena masih dalam pemulihan.

“Saya sudah merampungkan pengobatan yang terdiri atas 30 sesi radioterapi dan dua kemoterapi. Sekarang masih merasa nyeri, tapi semuanya akan lebih baik,” kata Bonehead seperti dilansir dari NME, Selasa (28/6/2022).

Dia kemudian menyampaikan terima kasih kepada tim medis di The Christie NHS Foundation Trust. Menurut dia, jasa para medis akan selamanya terkenang. 

BACA JUGA :  Ini Menu Sarapan Favorit Versi Layanan Pesan Antar Makanan

Bonehead juga mengungkapkan bahwa dia dijadwalkan untuk melalukan pemindaian akhir September untuk memastikan apakah semuanya baik atau tidak. Tetapi untuk saat ini dalam pemulihan. 

“Beberapa minggu ke depan masih akan terasa sulit, tapi keadaanku akan kembali sehat,” kata dia.

Pada bulan Mei, Bonehead juga berbagi tentang bagaimana perawatan pertamanya. “Pagi ini saya menjalani sesi radioterapi pertama dan kemoterapi, jadi saya akan dirawat satu malam di RS Christie,” jelas dia.

Gitaris yang telah terlibat dalam pertunjukan langsung Liam Gallagher selama beberapa tahun, harus rehat dari tur Gallagher yang sedang berlangsung setelah diagnosisnya. Gallagher juga memberikan dukungan untuk Bonehead di media sosial.

BACA JUGA :  WHO: Omicron Bisa Akhiri Pandemi di Eropa

“Saya mengirimkan doa untuk Bonehead. Semoga lekas sembuh, kami merindukanmu kembali ke panggung,” jata Gallagher.

Awal bulan ini, diumumkan bahwa Liam Gallagher akan mempersembahkan tribute untuk mendiang drummer Foo Fighters Taylor Hawkins di Stadion Wembley London pada 3 September. Ia akan tampil bersama Mark Ronson, Josh Homme dari Queens of the Stone Age, Supergrass, Brian May dari Queen, Roger Taylor, Wolfgang Van Halen, Chrissie Hynde dari The Pretenders dan banyak lagi.

Sumber :

Oasis’ Bonehead completes tonsil cancer treatment: “Things can only get better from here”





Sumber
Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

6 + 20 =

Trending

Ke Atas