Life Style

Cara Hindari Stres Saat Menstruasi

Cara Hindari Stres Saat Menstruasi


Pada kondisi stres, produksi hormon-hormon pada tubuh menjadi terganggu.

TERDEPAN.id, JAKARTA — Spesialis Kebidanan dan Penyakit Kandungan dr Bram Pradipta Sp.OG menyatakan, stres pada kaum perempuan saat menstruasi bisa diatasi dengan metode self healing. Dokter yang berpraktik di RS Gading Pluit itu mengatakan, pada kondisi stres, produksi hormon-hormon pada tubuh menjadi terganggu, termasuk di antaranya hormon yang berperan dalam proses menstruasi.

BACA JUGA :  Ada Varian Omicron, Apakah Aman Makan di Restoran?


“Sehingga akan sangat mungkin ketika kamu sedang mengalami stres, pola menstruasi kamu jadi ikut terganggu,” tulis dia dalam siaran pers, Selasa (12/4).


Bram menjelaskan, gangguan-gangguan tersebut dapat diatasi dengan self-healing yakni sempatkan waktu untuk me time, menghindari makanan pemicu inflamasi seperti dairy, kafein, daging merah dan alkohol. Anda juga bisa melakukan olahraga ringan untuk mencegah stress, kembung dan mengurangi nyeri perut.

BACA JUGA :  Ini Kapten untuk All Star Tournament MLBB 2021


Yang tidak kalah penting, Anda perlu menjaga kebersihan area kewanitaan selama menstruasi dengan rutin mengganti pembalut tiga jam sekali. Selain itu juga perlu memilih pembalut aman untuk kulit serta memiliki kandungan ekstrak bahan alami seperti daun sirih yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri agar tidak mudah lembab dan bau.


 

sumber : antara





Sumber
Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

12 + twenty =

Trending

Ke Atas