Politik

Pengamat: Fitnah Kepada Erick Thohir Penuh Kebohongan

Pengamat: Fitnah Kepada Erick Thohir Penuh Kebohongan


Erick Thohir disarankan lapor polisi.

TERDEPAN.id,JAKARTA –Pengamat Kebijakan Publik dari Universitas Trisakti, Trubus Rahadiansyah menilai, tuduhan pegiat media sosial Faizal Assegaf terhadap Menteri BUMN Erick Thohir dinilai politis. Hal itu lantaran Erick kerap disebut-sebut sebagai kuda hitam di Pilpres 2024. 


“Ya saya melihat seperti itu, arahnya ke pilpres, ini upaya yang bersangkutan untuk menjatuhkan Pak Erick Thohir karena elekabilitas Erick moncer sebagai kuda hitam di Pilpres 2024,” kata Trubus saat dihubungi, Selasa (30/8/2022).

BACA JUGA :  Ketum Golkar Airlangga Hartarto Serukan Penghentian Perang Palestina-Israel


Trubus menilai tuduhan yang disampaikan Faizal merupakan fitnah dan pencemaran nama baik. Selain itu juga Faizal juga mengadung kebohongan dan meresahkan masyarakat. 


Trubus juga menilai yang dilakukan Faizal mencoreng nama aktivis 98. Sebab yang dilakukan Faizal merupakan sebuah pencemaran nama baik. 


Hal berbeda jika yang dilakukan kritik terhadap Erick. Misalnya mengkritik kebijakan Erick di BUMN. 


“Kalau menyebut Pak Erick punya istri banyak, ini kan membuat keresahan dan menjatuhkan martabat. Mungkin saja ada kebijakan yang bikin orang sakit hati termasuk faizal,” kata Trubus. 

BACA JUGA :  Juara bertahan Milwaukee Bucks buka NBA 2021/22 jamu Brooklyn Nets


Trubus menyarankan agar Erick melaporkan Faizal ke polisi. Hal itu agar ada effek jera terhadap setiap pelaku pencemaran nama baik dan fitnah. 


“Laporkan ke polisi, agar ada efek jera dengan tuduhan penghinaan. nanti kan bisa saja ujung-ujungnya ada restorative justice misalnya. Tapi ini harus lewat proses hukum,” kata Trubus.





Sumber
Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

18 + fifteen =

Trending

Ke Atas