Dunia

Seorang polisi perempuan terluka dalam penyerangan di Prancis barat

Seorang polisi perempuan terluka dalam penyerangan di Prancis barat



Paris (ANTARA) – Seorang penyerang menusuk dan menyebabkan luka parah terhadap seorang polisi perempuan pada Jumat di kota La Chapelle-sur-Erdre di bagian barat Prancis, kata seorang sumber kepolisian pada Jumat.

Penyerang tersebut melarikan diri, kata sumber itu, dan operasi pencarian tengah berjalan.

“Hindari area itu dan hormati arahan polisi,” kata pihak angkatan polisi nasional melalui cuitan di Twitter.

BACA JUGA :  Anies Siap Nyapres, Wagub DKI Jakarta: Saya Pilih Prabowo

Penyerang itu awalnya melarikan diri menggunakan mobil sebelum terjadi tabrakan yang memaksanya kabur dengan berlari, kata sumber polisi itu.

Sekolah-sekolah di area itu berada di bawah perlindungan polisi, tambahnya.

Penyerang itu mencuri senjata petugas, menurut laporan sumber dan siaran televisi BFM.

Sumber: Reuters

Baca juga: Pria tusuk remaja di Prancis untuk “kurban” Ramadan

Baca juga: Lima orang ditangkap terkait serangan di markas Kepolisian Paris

Baca juga: Pria serang dua wanita dengan palu di Prancis

BACA JUGA :  Nuansa ramadhan di kota Gaza Palestina

Penerjemah: Aria Cindyara
Editor: Atman Ahdiat
COPYRIGHT © ANTARA 2021



Sumber
Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 × four =

Trending

Ke Atas